Oleh: Bernardus Gian Pratama
Siapa yang tak kenal Atta Halilintar? YouTuber Asia pertama
yang saat ini sudah memiliki 22 juta subscriber itu menurut SocialBlade
mempunyai pendapatan per bulannya sebesar 418,7 juta!
Wow, sebuah nilai yang fantastis untuk gaji seseorang setiap
bulannya. Bukan hanya popularitas dan pendapatan saja yang Atta dapat dari
YouTube, ia juga melebarkan sayapnya di bidang bisnis fashion merk AHHA dan
AHHA Hijab, ia juga terjun ke bisnis kuliner rumah makan minang dengan
mengusung nama Padang Petir.
Sebenarnya kita juga bisa mengikuti jejak Atta, apalagi
dalam memperoleh popularitas di YouTube dan meraih penghasilan dari sana. Ya,
kenapa tidak? Caranya dengan bergabung di program kemitraan YouTube bagi para
youtubers, alias para pemilik akun Youtube.
Aturan mainnya cukup sederhana. Kita cukup membuat video
buatan sendiri, sekreatif dan semenarik mungkin, lalu diunggah ke Youtube.
Semakin banyak orang yang menyaksikan (view) dan berlangganan (subscribe) video
kita, semakin besar pula kemungkinan kita memperoleh pendapatan.
Jika saluran Youtube kita terdaftar sebagai mitra Youtube,
kita dapat memonetisasi atau menguangkan setiap video yang telah di-upload dan
memperoleh pendapatan dari uang yang dihasilkan.
Caranya bermacam-macam, seperti melalui iklan yang
ditampilkan dalam video, membuat video langganan berbayar, hingga mendapatkan
dana dari penggemar. Bagaimana cara mendapat penghasilan lewat Youtube?
Melalui Iklan
Iklan youtube terbagi atas beberapa jenis, di antaranya:
- Iklan bergambar yang muncul di sebelah kanan video dan di atas daftar saran video
- Iklan hamparan semi transparan yang muncul di 20% bagian bawah video anda
- Iklan video yang dapat diabaikan setelah 5 detik. Iklan itu bisa disisipkan sebelum, selama, atau setelah video utama.
- Iklan video yang dapat diabaikan setelah 5 detik. Iklan itu bisa disisipkan sebelum, selama, atau setelah video utama.
- Iklan video yang tidak dapat diabaikan, alias harus ditonton. Biasanya berdurasi hingga 30 detik dan dapat muncul sebelum, selama, atau setelah video utama.
- Pendapatan dari iklan dihitung setiap 1.000 view, dengan kisaran AS$1-10, tergantung jenis iklannya.
Video / Saluran Berbayar
Jika fitur ini diaktifkan, setiap orang yang menonton video
atau berlangganan saluran kita harus membayar. Syaratnya akun kita harus
bereputasi baik, memenuhi kriteria umum untuk kemitraan YouTube, menautkan akun
AdSense yang disetujui ke akun YouTube, dan memiliki saluran dengan minimal
1.000 pelanggan aktif. Namun sayang, Indonesia belum termasuk negara yang dapat
mengaktifkan fitur ini.
Dana dari penggemar
Jadi para penggemar dapat mendukung saluran yang mereka
sukai dengan melakukan pembayaran sukarela menggunakan Google Wallet
Tertarik jadi YouTuber? Yuk, nggak ada salahnya buat
mencoba!